MUSI RAWAS MT- Tim pemenangan pasangan calon bupati dan wakil bupati Mura nomor urut 01, Hj Ratna Machmud-Hj Suwarti membentuk tim Masyarakat Anti Money Politik (MAMP) di tiap desa yang tersebar di Kabupaten Musi Rawas. Hal ini disambut positif oleh masyarakat yang menginginkan pesta demokrasi secara bersih dan jujur di Pilkada Mura.
Penasehat Tim G777, Nazaruddin, SH mengatakan, pembentukan tim MAMP murni merupakan inisiasi dari tim pemenangan Ramah-Berarti dan keberadaannya tidak akan bertentangan apalagi bersinggungan dengan kewenangan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).
“Tim ini segera terbentuk dan pada H-10 tim MAMP akan bergerak, menyebar secara merata di Kabupaten Musi Rawas sampai hari pemungutan suara,” ujarnya.
Hal ini sebagai upaya agar politik uang tidak meracuni masyarakat akar rumput, tim ini akan dibentuk hingga ke tingkat desa. Pihaknya juga ingin menjaga prinsip dari sebuah Pilkada yang baik, jangan sampai dikotori oleh praktik money politic.
Beberapa waktu lalu telah terbukti dengan penangkapan pelaku money politik di Simpang Muara Kati yang sangat merugikan Paslon 01 dan pelakunya telah diproses oleh Banwas Kabupaten Musi Rawas.
“Untuk itu tim ini akan diperkuat kembali dan bagi masyarakat yang dapat menangkap pelaku money politik, akan dapat reward dari tim pemenangan,” janjinya.(*)